Info Airdrop
Home News 8 Cara Trading Future di Binance Untuk Pemula

8 Cara Trading Future di Binance Untuk Pemula

Cara Trading Future di Binance – Apakah kamu pernah mendengar banyak trader mendapatkan banyak cuan dari trading future di Binance? Setelah mengetahui informasi tersebut pastinya kamu penasaran bagaimana sih cara trading future di binance? Disini kami akan memberikan informasi ringkas tentang cara trading future di binance.

Sekilas Tentang Trading Future di Binance

Perlu diketahui bahwa Trading Future merupakan perdagangan kontrak berjangka yang dimana trader bisa membeli atau menjual set kripto di masa depan enggunakan harga yang sesuai dengan kesepakatan sebelumnya. Kontrak berjangka atau trading future ini memberikan penawaran trader untuk mengambil posisi short atau long di aset crypto tanpa benar-benar membelinya terlebih dahulu.

Keuntungan yang didapatkan dari trading future yaitu dari fluktuasi harga pasar ckropto tanpa harus memiliki aset tersebut. Selain itu, ketika melakukan trading future para trader bisa menggunakan leverage untuk bisa meningkatkan keuntungan yang didapatkan. Sehingga trader bisa menggunakan investasi kecil di awal ketika melakukan trading future.

Dasar trading future ada 2 posisi yaitu posisi Long (Buy) artinya membeli kontrak futures dengan harapan nilai aset akan naik di masa depan. Dan posisi Short (Sell) artinya menjual kontrak futures dengan harapan nilai aset akan turun di masa depan.

Lalu Bagaimana Sih Cara Trading Future di Binance Untuk Pemula?

Jika kamu tertarik untuk mencoba trading future, maka kamu bisa simak panduan cara trading future di Binance berikut :

Daftar Akun di Binance

Cara trading future di Binance pertama tentunya adalah melakukan pendaftaran dan verifikasi akun Binance terlebih dahulu. Kamu instal aplikasi Binance terlebih dahulu di hp, lakukan pendaftaran menggunakan nomor hp dan email, lalu lakukan verifikasi identitas menggunakan KTP.

Pilih Akun

Setelah proses pendaftaran dan verifikasi akun Binance berhasil, kamu lanjut untuk memilih platform Binance Futures dan pilih Open Now untuk memulai trading future.

Pilih Kontrak Futures

Selanjutnya cara trading futur di Binance yang harus kamu lakukan adalah memilih kontrak futures, di Binance kamu bisamemilih BTCUSDT, ETCUSDT, atau ETHUSDT. Silahkan kamu pilih Kontrak Future yang disesuaikan dengan budget yang ingin kamu depositkan. Ketika memilih kontrak future di Binance dalam mata uang USD, kamu bisa memilih BUSD dan USDT.

Lakukan Deposit

Setelah pemilihan Kontrak Futures, tahap selanjutnya adalah melakukan deposi ke Binance Future sesuai dengan modal yang kamu miliki. Ada beberapa metode pembayaran atau deposite Binance Futures yang bisa kamu pilih. Kamu juga bisa melakukan transfer saldo menggunakan Binance Spot Trading.

Saldo deposit yang disetorkan nantinya akan dijadikan sebagai collateral atau jaminan untuk penggunaan margin saat melakukan trading futures di Binance. Terdapat 2 pilihan margin yaitu margin dalam USD dan margin dalam Cryptocurrency.

Baca Juga: 5 Daftar Aplikasi Trading Kripto Terbaik di Dunia Yang Terpopuler

Pilih Margin dan Tingkat Leverage

Langkah selanjutnya dalam cara trading future di Binance yang harus dilakukan adalah mengambil leverage. Leverage ini diambil untuk tujuan mengurangi risiki dan mendapatkan keuntungan yang berlipat.

Catatan tentang leverage, semakin tinggi leverage yang digunakan maka resiko lebih tinggi. Kemudian kamu juga harus memilih mode margin, kamu bisa pilih Isolated Mode atau Cross Mode.

Pilih Mode Posisi

Ketika menerapkan cara trading future di Binance kamu harus memilih Position MOde atau mode posisi. Kamu bisa memilih mode One Way Mode atau Hadge Mode. Contoh One Way Mode, dalam satu kontrak kamu hanya dapat memegang satu posisi dalam satu arah. Seperti, Kontrak BTCUSDT dengan posisi hanya Long/Buy saja.

Sedangkan Hadge Mode dalam satu kontrak bisa pegang 2 posisi baik Short (Sell) atau Long (Buy). Pada mode hadge ini memungkinkan kamu bisa menenggunakan posisi arah yang berbeda pada kontrak yang sama.

Place Order atau Buka Posisi

Jika kamu ingin trading BTC menggunakan saldo BUSD atau USDT, di Place Order silahkan isikan nilai BTC yang ingin ditransaksikan, lalu pilih Short/Sell atau Buy/Long. Catatan sebelum klik tombol Short atau Long, kamu bisa pilih fitur SL(Stop Loss) atau TP(Take Profit).

Cara trading future di Binance terakhir adalah menutup posisi atau dikenal dengan istilah Close Position. Caranya dengan menekan Position atau bisa juga menggunakan Place Order dan pilih Reduce Only ketika menggunakan mode One Way. Jika kamu menggunakan mode Hadge, maka cukup klik Close, lalu klik posisi Close Long/Close Short. Langkah terakhir klik Confirm untuk menyelesaikan transaksi.

Semoga panduan cara trading future di Binance ini bisa jadi salah satu cara bagi kamu yang ingin mendapatkan keuntungan besar dari trading crypto. Catatan penting bahwa trading futures di Binanci ini juga memiliki risiko tinggi, jadi kamu harus benar-benar melakukan manajemen resiko dengan baik.

Disclaimer! Artikel ini disusun hanya sebagai panduan edukasi dan bukan merupakan ajakan untuk membeli koin tertentu. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan kamu.

Comment
Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ad